Mengenal Usaha Penerbitan Buku


 RESUME KBMN 28 PGRI


PERTEMUAN 30

TANGGAL 17 MARET 2023


NARASUMBER : MUKMININ,MPd

MODERATOR: MULIADI,M.Pd

TEMA: USAHA PENERBITAN BUKU


Assalamu Alaikum wr wb.

Alhamdulillah malam ini adalah malam ke 30 dari 30 pertemuan yang direncanakan pada kelas Belajar Menulis Nusantara gagasan Om Jay.

Pertemuan malam ini kita akan belajar tentang Usaha dalam Penerbitan Buku yang akan disampaikan oleh Bapak Mukminin,M.Pd yang dipandu oleh Bapak Muliadi,M.Pd

Sebelum menyimak paparan Beliau mari kita lihat profil pemateri malam ini sebagai berikut:

Nama: Mukminin, S.Pd.,M.Pd. Lahir di Jombang, 6 Juli 1965. 

Lulusan SDN dan SMP Segodorejo  Sumobito 1979, 

Lulus SPN Jombang 1985,  

Lulus D2  IKIP NEGERI Surabaya th.1987.

Lulus S 1 IKIP PGRI Tuban 1998. 

Lulus S 2 UNISDA LAMONGAN 2012. Jurusan Bahasa dan Sarta Indonesia.

Beliau sehari-hari berdinas sebagai guru di SMP I Kedungpring Lamongan sejak 1989-2021 (32 th) sampai sekarang.

Di dunia tulis menulis:, beliau telah menulis 6 buku solo, berikut bukunya:

1.  55 Pantun Nasihat  th.2020 penerbit Kelompok Majas Bojonegoro. 

2. Jurus Jitu Menjadi Penulis Handal Bersama Para Pakar.  Penerbit Kamila Press 2020. Merupakan buku terlaris. 

3. Kidung Hati ( Kamila Press Lamongan, 2021) 

4. LARON Kumpulan Puisi 2.0 ( KAMILA PRESS LAMONGAN, 2022) 

5. Nusantara Berpantun Antologi 65 Pantun Nasehat ( Kamila Press 2022). 

6. Dari Pengantar Jadi Buku ( Kamila Press 2022).


Profil Selengkapnya Beliau dapat dilihat melalui tautan berikut: 


Beliau saat ini mengelola sebuah penerbit yang bernama Kamila Press berikut tautannya

https://kamilapress.com/


Bapak Mukminin yg lebih akrab dipanggail Caik Inin, mengawali pertemuan berbagi pengalaman bagaimana usaha penerbitan buku.


Beliau merupakan alumni gel.8 belajar menulis PGRI tepatnya bulan Maret 2019. Asuhan Founder Bp. Wijaya Kusumah. Bersama Mayor Nani, Bu Noralia Purwa Yunita, Bu Aam Nurhasanah, Bapak Suharto ( Cing Ato), Bp Yulius Payendean, dan banyak lagi.


Alhamdulilah Beliau Bangga karena angkatan gel.8 banyak yg menjadi nara sumber.

Seperti peserta KBMN lainnya Beliau juga memiliki blog, berikut blog Beliau:

https://cakinin.blogspot.com/2022/02/usia-56-tahun-aku-berkarya-dan.html


Usaha penerbitan Beliau berawal dari teman angkatan 8 yang meminta diterbitkan Buku, atas kerja keras dan kerjasama dengan percetakan di Lamongan akhirnya berdirilah Kamila Press dan saat ini telah berhasil menjadi mitra para penulis. Kamila Press telah terdaftar di Perpustakaan Nasional.

Dalam sebulan rata-rata ada 15 buku yang akan diterbitkan. Bagaimana dengan ijin ISBN?

Penerbit akan membantu penulis dalam mengajukan ISBN berikut Ini syarat-syarat mengajukan no. Buku Ber-ISBN: 

1. Penerbit harus mempunyai Link berbayar 

2. Buku yang.diajukan no. ISBN harus dikirim lengkap ke Web Perpusnas :

a. Cover buku

b. Permohonan ISBN Buku ke Perpusnas Nasional oleh penanggung jawab penerbit (Direkturnya)

c. Surat Pernyataan Keaslian Karya bermaterei 10.000 dan ditandatangani penulis mengetahui penanggung jawab penerbit dg stempel peberbit

d.Naskah buku yg sudah dilayout bentuk PDF lengkap atau utuh satu buku harus diberi WATERMAK spt ini dan nama judul buku dan peberbit

Harga penerbitan buku di Kamila Press relatif terjangkau.

Setelah paparan Beliau, dengan dipandu moderator, dilanjutkan pada sesi tanya jawab. Ada beberapa pertanyaan peserta antara lain:

*P1*

Pertanyaan :

Apakah buku yang diterbitkan berISBN? 

Berapa hari waktu yang diperlukan untuk menerbitkan buku? 

Apakah buku yang diterbitkan berikut jasa editingnya atau penulis buku yang menjadi self editor? 

Penerbitan buku bapak termasuk penerbit indi atau mayor? 

Wiwik Setiandani-Bogor


P2

Saya Candra dari Jakarta 

izin bertanya 

untuk penerbit adakah Standar kertas yang baku  serta biaya yang menjadi patokan olehbsetiap penerbit

2.selama cak min , menerbitkan buku adakah permintaan yang aneh aneh dari konsumen atau penulis

Jawaban:

Harga Penerbitan buku di Kamila Press Lamongan ( harga sewaktu-waktu bisa berubah).

✓ Biaya Cetak buku  A5, kertas Bookpapar (coklat halus) atau HVS putih  

(termasuk biaya ISBN, Layuot, edit, cover buku, PO buku, sertifikat). Minimal cetak 10 buku mulai 1 SEPTEMBER 2022. 

A. 60 halaman: 

# Cetak 10 buku/ eksp. =  645.000 + Ongkir

B. 70 hlm:  

# Cetak 10 buku = 665.000 + Ongkir

C. 85 hlm : 

# Cetak 10 buku = 673.000 + Ongkir 

D. 90 hlm:

# Cetak 10 Buku = 728.000 + Ongkir 

E. 100 hlm: 

# Cetak 10.Buku = 738.000 + Ongkir

F. 125 hlm: 

# Cetak 10 buku = 764.000 + Ongkir 

G. 150 hlm= 

# Cetak 10 buku = 815.000 + Ongkir 

H. 200 hlm: 

# Cetak 10 buku = 855.000 + Ongkir 

I. 250 hlm:

# Cetak 10 buku = 915.000 + Ongkir 

J. 300 hlm:

# Cetak 10 buku = 970.000 + Ongkir

H. 350 hlm.

# Cetak 10 buku = 1.120.000 + Ongkir 

I. 400 hlm.

# Cetak 10 buku = 1.170.000 + Ongkir

J. 450 hlm.

# Cetak 10 buku = 1.220.000 + Ongkir

K. 500 hlm. 

#Cetak 10 = 1.270.000 + Ongkir 

#  SETELAH CETAK 10 BUKU DENGAN JUMLAH HALAMAN DAN HARGA TERSEBUT, 

Lebihnya dihitung harga cetak ulang :

1.  Cetak buku 60 hlm 

Harga @ 22.000

2. Cetak buku 70-75  hlm harga  @23.000

3. Cetak buku 100 hlm. Harga @ 25. 000

4. Cetak buku 140 hlm harga @ 30.000

5. Cetak buku 150 hlm @ 31.000

6. Cetak buku   250 hlm. Harga @ 42.000

7. Cetak buku  300 hlm. Harga @  47.000

8. Cetak 320 hlm. Harga @ 48.000

9. Cetak 340 hlm. Harga @ 50.000

10.Cetak 360 hlm. Harga  @ 52.000

11. Cetak 380 hlm. Harga  @ 55.000

12. Cetak 400 hlm. Harga @  57.000

13. Cetak 420 hlm. Harga @  59.000

14. Cetak 440 hlm. Harga @  62.000

15. Cetak 480 hlm. Harga @  65.000

16. Cetak 500 hlm. Harga @ 67.000

PLUS ONGKIR! 

 Smg bermanfaat !


P3

Assalamualaikum WR Wb saya edmu dari Kalimantan Selatan..izin bertanya,untuk membuat CV hingga memiliki usaha penerbitan buku beserta karyawannya dan sarana prasarananya, berapa gambaran modal awal yang dikeluarkan ? terimakasih banyak


P4

Assalamu'alaikum, saya agustin dr Jakarta, 

Izin bertanya

Apakah secara financial, membuka penerbitan buku itu profit pak? 

Karena, menjual buku itu agak sulit dan lama menurut saya.  Bagaimana strategi bapak agar buku yg dicetak bisa langsung ke jual? 

Terimakasih atas jawabannya bapak 


P5

Assalamualaikum, 

Saya Bu Lilies dari Surabaya. ijin bertanya apa syaratnya agar buku bisa mendapatkan ISBN?


P6

Assalamu"alaikum wr.wb. Untuk kenaikan pangkat apakah nilainya sama antara buku yang ber ISBN dan QRCBN?.Trimakasih


P7

Bismillah.

Rosjida Ambawani - Ciamis.

Ijin bertanya :

1. Untuk buku solo kumpulan puisi minimal berapa lembar ?

2. Jika puisinya pendek berarti dalam 1 lembar ada dua puisi?

3. Apa kedudukan QRCBN dari segi penilaian kualitas jika misal buku solo tetapi untuk mengejar waktu terbit maka menggunakan QRCBN.

Makasih


P8

Nama Saepul Hikmah

Asal SMPN 1 Rengasdengklok Karawang

Pertanyaan Apakah penerbit buku sama dengan penerbit ebook? Apa persamaan dengan perbedaan? Apakah 10 tahun kedepan masih eksis penerbit buku apa ebook? Persyaratan serta ketentuan apa kalau membuat penerbit buku /ebook? Trimakasih


P9

Assalamu"alaikum wr.wb. Trimakasih Bapak Mukminin, saya baru tahu ternyata buku perdana saya penerbitnya Kamila Press. Salam Hormat. Trimakasih juga kepada Om Jay lewat KBMN 28 bisa banyak sambung silaturahim

Baik bapak ibu pegiat literasi, bapak narasumber, .....  sepertinya kita telah sampai di penghujung acara malam ini


P10

Imro'atus Sholihah_Jombang Jatim

Penerbitan buku di era digital saat ini terus berkembang dengan cepat. Tentunya dalam rangka menyesuaikan perkembangan zaman, mungkin ada inovasi penerbitan buku yang muncul  yang dapat mempengaruhi cara kita membaca, menulis, dan mengonsumsi buku. Menurut Bapak seperti apa bentuk inovasi-inovasi penerbitan buku tersebut, mulai dari cara buku diproduksi, didistribusikan, hingga cara buku dijual dan dikonsumsi?


P 11

Assalamualaikum, saya Lucy, ingin bertanya: Umpamanya kita punya cover yang sudah jadi, lalu meminta jasa penerbitannya ke KAMILA PRESS apakah bisa pak?


P12

Assalamu'alaikum, 

Mohon maaf cak inin ingin bertanya, 

Bagaimana syarat mendirikan CV untuk penerbitan, dan berapa lama? Terima kasih

 Dari ahmad Fatch bekasi, 

Mohon maaf jika terlambat


P 13

HR. Utami_Semarang, mohon penjelasan. 1. Jika di Penerbit seperti Andi penulis bisa memeroleh Royalti (tentu untuk buku yang laris ya, Pak?), apakah di Penerbit Kamila juga demikian? 2. Bisakah penerbitan itu dilakukan berkali-kali. maksud saya karena itu buku pelajaran, mencetaknya hanya sejumlah peserta kuliah, pada setahun kemudian mencetak lagi. 3. Apakah itu juga berarti cetakan ke- 2, dst?

Jika boleh saya simpulkan sebagai berikut:


Pertemuan ditutup dengan kesimpulan Sang moderator bahwa:

1. Menerbitkan buku ber-ISBN tidak sulit yang penting penuhi syarat-syaratnya, terutama untuk karya solo

Untuk karya bersama atau antologi, ada pilihan QRCBN

2. Membuka usaha penerbitan tidak perlu memiliki usaha percetakan sendiri, tetapi kita bisa bekerja sama dengan pemilik usaha percetakan. Membuat usaha penerbitan juga tidak perlu modal besar, yang penting cukup


Demikian pertemuan malam ini semoga bermanfaat buat para penulis, penggiat Literasi. Salam Literasi




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koneksi Antar Materi Modul 3.1 tentang Pengambilan Keputusan Berbasis Nilai Kebajikan Sebagai Pemimpin

Gali Potensi, Ukir Prestasimu

Mengelola Majalah Sekolah